Penyakit pullorum merupakan suatu penyakit menular pada ayam yang juga dikenal dengan nama "Berak Putih" (Bacil White Diarreha). Angka kematian dapat mencapai 85%, terutama bagi anak ayam yang baru menetas. Pada ayam dewasa, penyakit ini tidak menunjukkan gejala yang jelas, tetapi dapat menularkan penyakit ini pada ayam yang lain.
Penyebabnya:
- Bateri salmonella pullorum
- Bakteri ini tumbuh optimum pada temperatur 37 C
- Ayam bekisar segala umur dapat terserang, tetapi yang paling peka terhadap penyakit ini adalah anak ayam yang berumur 2-3 minggu
- Penularannya dapat melalui:
- Keturunan dari induknya/telur
- Makanan dan minuman yang tercemar
- Debu yang mengandung bakteri ini dan terhisap oleh ayam
- Ayam kelihatan mengantuk dan nafsu makan menurun
- Beraknya berwarna putih atau coklat kehijauan
- Terdapat gumpalan seperti pasta di sekitar kloaka
- Sayap menggantung
- Sesak nafas
- Kaki ayam lumpuh atau lemah
- Sanitasi dan tata laksana pemeliharaan yang baik
- Apabila ada ayam yang mati karena pullorum harus dibakar atau dikubur
- Ayam yang terserang penyakit ini disendirikan
- Belum ada pengobatan yang dapat mengatasi penyakit ini secara memuaskan
- Pengobatan dengan preparat antibakterial hanya dapat menekan angka kematian (tidak dapat menghilangkan infeksinya)